-->

Kodim Tidore Gelar Donor Darah Sambut HUT Persit ke 72

SOASIU, LELEMUKU.COM - Jajaran Kodim 1505/Tidore menggelar kegiatan donor darah dalam rangka HUT Ke-72 Persit Kartika Chandra Kirana bekerjasama dengan PMI Kota Tidore Kepulauan (Tikep) bertempat di Aula Jenderal Sudirman Makodim pada Kamis (01/03).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Dandim 1505/Tidore Letkok Inf Yayat Priatna, Ketua Persit KCK Cab. XXVIII, FKPPI dan personel jajarab Kodim Tidore, proses donor sendiri dilaksanakan sesuai tahapan prosedur donor mulai dari registrasi hingga proses pengambilan darah. 

Setelah itu darah yang terkumpul akan melewati tahap screening guna mendeteksi adanya bibit penyakit maupun hal yang dapat membahayakan nyawa penerima donor.

Sementara itu dalam keterangannya Dandim 1505/Tidore Letkol Inf Yayat Priatna menyampaikan bahwa kegiatan bhakti sosial ini merupakan kegiatan mulia dan bentuk kepedulian terhadap sesama, karena setetes darah kita sangat diperlukan untuk menolong nyawa orang lain yang membutuhkan khususnya yang sedang menjalani penanganan medis. 

Selanjutnya dengan donor ini diharapkan dapat mengisi stock darah di PMI yang selalu kekurangan ketersediaan darah akibat tingginya kebutuhan darah tersebut. (Penrem151)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel