-->

Harga Buah Pinang di Sifnana Rp5.000 per Tumpuk

Harga Buah Pinang di Sifnana Rp5.000 per Tumpuk SIFNANA, LELEMUKU.COM – Harga buah pinang tua di Pasar Omele Sifnana, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB), Provinsi Maluku adalah Rp 5.000 per tumpuk.

Menurut salah satu penjual buah pinang tua di Pasar Omele Sifnana, Yulitaha Londar, ia menjual buah tersebut dengan harga Rp5.000 per tumpuk.

“Saya jual harganya Rp5.000 per tumpuk. Satu tumpuknya ada enam buah,” kata Yulitaha saat ditemui oleh Lelemuku.com, Pada Rabu (11/04).

Ia mengakui jualannya selalu habis terjual karena masyarakat Tanimbar pada umumnya gemar mengunyah pinang, yang disandingkan dengan daun sirih dan kapur.

“Pelanggan yang datang di pasar banyak yang membeli pinang saya, karena orang Maluku kan suka makan pinang dengan sirih dan kapur. Menurut kami dengan makan pinang dapat membuat gigi menjadi kuat. Biasaya dimakan saat sedang santai,” aku Yulitaha.

Ia menambahkan cara menguyah pinang masyarakat Tanimbar berbeda dengan masyarakat di Provinsi Papua, yang juga dikenal sangat menyukai buah tersebut. 

“Kalau di Papua kan makan yang muda, tapi disini kita makan pinang yang sudah tua. Caranya biarkan saja sampai buah pinang itu tua, lalu dibelah-belah serta dimakan dengan daun sirih dan kapur," tutup dia.

Pinang adalah sejenis palma yang tumbuh di daerah Pasifik, Asia dan Afrika bagian timur. Dalam bahasa inggris dikenal sebagai Betel Palm atau Betel Nut Tree, dan nama ilmiahnya adalah Areca Catechu. 

Secara tradisional, biji pinang ini dapat digunakan dalam ramuan untuk mengobati sakit disentri, diare berdarah dan kudisan. Bijinya juga dimanfaatkan sebagi penghasil zat pewarna merah. Pinang juga sering ditanam di luar maupun di dalam ruangan, sebagai pohon hias atau ornamental. (Anna Aurmatin)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel