Uskup Aloysius Murwito Pimpin Misa Syukur 25 Tahun Pelayanan Pastor Bavo
Pada
Tuesday, October 16, 2018
Edit
ARUI BAB, LELEMUKU.COM – Pemimpin Keuskupan Asmat di Kabupaten Asmat, Provinsi Papua, Mgr Aloysius Murwito OFM memimpin misa syukur Hari Ulang Tahun (HUT) Imamat ke-25 dari Pastor Bavo Felndity, Pr di Gereja Hati Kudus Arui Bab, Kecamatan Wertamrian, Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB), Provinsi Maluku pada Minggu (14/10).
Dalam khotbahnya Uskup Murwito mengisahkan tentang sejarah pelayanan Pastor Bavo Felndity, Pr yaitu putra terbaik dari Desa Arui Bab yang menjalankan pelayanannya di 4 Distrik atau Kecamatan, diantaranya Distrik Fayit, Distrik Safan, Distrik Atsy, Distrik Betchbamu dari tahun 1993 hingga 2018 tidak berjalan mulus begitu saja.
Uskup mengungkapkan banyak tantangan yang dihadapi mulai dari kondisi geografis Kabupaten Asmat sendiri yang berawa dan selalu mengalami kesulitan air bersih hingga menghadapi watak masyarakat yang masih hidup dengan bermata pencarian meramu, namun Pastor Bavo tetap setia dan semangat menjalankan panggilan pelayanannya hingga memasuki tahun ke-25.
Dikatakan, Pastor Bavo tetap menjalankan fungsi dan tugas pelayanan sebagai seorang imam atau pemimpin umat, yang selalu menghimpun semua umat agar tidak tercerai berai serta mampu merangkul umat dalam pesekutuan menjadi satu keluarga yang utuh di dalam Kristus Yesus.
“Pastor Bavo selama ini melayani tidak berjalan mulus begitu saja, sering berhadapan dengan teriknya panas matahari. Tantangan yang lain adalah walaupun disana banyak air tetapi juga tidak ada air tawar, yang ada adalah air hujan, air yang ada semuanya asin dan asam. Namun Pastor Bavo tetap bersyukur dalam melayani dan semakin dekat serta mencintai masyarakat Asmat dan begitu sebaliknya,” ungkap Uskup.
Uskup menjelaskan fungsi seorang pastor yang adalah seorang imam, yang harus bisa mempersatukan dan mengenal masing-masing pribadi dari umatnya serta harus peka terhadap tanda-tanda disekitar. Kemudian harus mampu menafsirkan masalah yang terjadi ditengah-tengah umat dan memberi nasehat serta saran yang menjadi kebutuhan umat.
Selanjutnya, ia mengajak seluruh umat agar selalu bersyukur bukan saja di dalam keadaan baik tetapi keadaan tersulit yang dihadapi serta belajar untuk memaafkan, berbagi dan saling membantu satu sama lain agar selalu hidup dalam kelimpahan setiap hari.
Di akhir khotbahnya Uskup Murwito meminta seluruh umat baik di Kabupaten Asmat dan Desa Arui Bab sendiri dalam mendukung pelayanan dari Pastor Bavo agar terus menjadi berkat dan pemimpin rohani yang membawa perubahan iman dan hidup dimana saja, khususnya bagi masyarakat Asmat.
“Mari kita bersama-sama mendukung Pastor Bavo untuk karya-karya selanjutnya,” mintanya.
Ibadah misa yang berlangsung hidmat dengan perpaduan ragam budaya Tanimbar dan Asmat ini pun dilanjutkan dengan prosesi pemotongan kue Ulang Tahun oleh Pastor Bavo, yang didampingi oleh Ibu Bupati MTB Joice Fatlolon dan Ibu Bupati Asmat Carolina Kambu.
Pastor Bavo pun memberikan potongan kue pertama kepada kedua perwakilan dari masyarakat Asmat dan perwakilan dari keluarga Pastor Bavo di Arui Bab.
Kemudian dilanjutkan dengan pemberian cenderamata dari Pemerintah Daerah (Pemda) MTB melalu Bupati Petrus Fatlolon SH., MH kepada Uskup Aloysius Murwito, Pastor Bavo bersama para pastor dari Asmat, Bupati Elias kambu dan Ibu. (Laura Sobuber)