Turnamen Dan Yonif 734 Cup Pererat Persaudaraan dan Junjung Tinggi Sportifitas
Pada
Tuesday, November 20, 2018
Edit
TIMIKA, LELEMUKU.COM - Batalyon Infanteri (Yonif) 754/Eme Neme Kangasi Kostrad menggelar turnamen sepak bola yang diikuti oleh sebanyak 32 tim dalam rangka memperingati HUT Yonif 754/ENK yang ke-14 yang dibuka secara simbolis oleh Dan Yonif Mayor Inf. Doddy Nur Hidayat di Lapangan Raja, Timika, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua pada Senin (19/11).
Hadir dalam upacara pembukaan tersebut Komandan Batalyon Infanteri Yonif 754/ENK Mayor Inf. Dodi Nur Hidayat, Kabag Ops Polres Mimika AKP Andyka Aer, S. IK, Perwakilan Kodim 1710/Mimika Kapten Inf. Hasyim Hutabarat.
Dan Yonif 754/ENK Mayor Inf. Doddy Nur Hidayat dalam sambutannya mengatakan, dirinya menyambut baik turnamen yang dilakukan dan diikuti oleh 32 tim. Oleh sebab itu ia meminta kepada seluruh prajurit Yonif 754/ENK agar memberikan sambutan hangat dan ramah kepada para peserta turnamen baik pemain, official maupun penonton serta menjunjung tinggi sportifitas.
Ia menjelaskan, diberikan waktu selama 80 menit didalam lapangan untuk memperebutkan kemenangan, namun jangan sampai menimbulkan perkelahian dan permusuhan antara sesama pemain dan official bahkan suporter seperti yang terjadi daerah lain hingga menyebabkan korban jiwa.
"Pemain official dan juga seluruh penonton harus bersikap dewasa selama 80 menit dilapangan, jangan karena sepakbola kita menjadi bermusuhan dan saling dendam," jelasnya.
Kata dia, apabila sepakbola lebih mahal daripada nyawa maka pastinya semua akan memilih hidup tanpa sepakbola, namun semua kembali dari pribadi masing-masing.
"Kalah harus berbesar hati begitu pula bagi tim yang menang agar tetap selalu rendah hati, karena kekalahan adalah pelajaran berharga sedangkan kemenangan bukan akhir dari sebuah prestasi," papar dia.
Hidayat mengungkapkan, kalah dan menang merupakan hal biasa dalam suatu pertandingan. Tapi yang terpenting adalah sportifitas dan persaudaraan dan juga pendewasaan diri.
Dalam pertandingan pembukaan antara tim Jong Melanesia FC melawan Mee Pago FC yang dimenangkan oleh Jong Melanesia FC dengan skor akhir 4-0.
Berikut daftar tim turnamen Dan Yonif Cup. Cenderawasih FC, Mee Pago FC (A), Mee Pago FC (B), Aruka FC, Srigala FC (A), Srigala FC (B), PS. Ima Jaya, Samudra FC, Pelikan FC, Wania FC, Jong Melanesia, Humbello FC, Nusantara FC, Sostar FC, SSB Mimika United, Praja Wibawa, PS. Elang, SSB Timika Putera, Gaspa United, Wangif FC, Kudab FC, Bank Papua, Konica FC, Putera Kuder, STKIP Hermon, Iwaro FC, Persemi Allstar, KKFC, IKBDM, Red Army, Ellomel FC, Naena FC. (Ricky Lodar)