-->

Suko Pranoto Pimpin Penutupan Peleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Kodam Pattimura

 Suko Pranoto Pimpin Penutupan Peleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Kodam PattimuraAMBON, LELEMUKU.COM - Panglima Kodam (Pangdam) XVI/Pattimura, Mayjen TNI Suko Pranoto memimpin upacara penutupan Peleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Kodam XVI/Pattimura Tahun 2018 yang bertepatan dengan HUT Korps Infanteri ke-70, bertempat di Lapangan Mako Yonif Raider 733/Masariku Desa Waiheru, Kec. Baguala, Kota Ambon Rabu (19/12).

Kegiatan upacara ini juga dirangkaikan dengan gelar Pasukan Tradisional yang dilanjutkan dengan tradisi belah kelapa sebagai simbol perjuangan para pahlawan pada masa itu, sekaligus sebagai simbol pelepas dahaga para Prajurit.

Amanat Danpussenif Kodiklat TNI AD, Brigjen TNITeguh Pudjo Rumekso yang dibacakan oleh Pangdam mengatakan, adapun tema yang diusung pada kegiatan tersebut adalah “Dengan Semangat Yuddhawastu Pramukha Prajurit Infanteri Mengabdi Dan Membangun Bersama Rakyat”.

Tema tersebut mencerminkan komitmen dan tekad yang kuat para prajurit dan satuan infanteri untuk menjadi tangguh, profesional, modern serta dicintai dan mencintai rakyat. Makna tema tersebut juga memancarkan semangat pengabdian dan perjuangan tanpa akhir untuk terus memperkokoh kemanunggalannya dengan  rakyat serta membangun sinergitas dengan segenap komponen bangsa lainnya sebagai kekuatan bela negara dalam sistem pertahanan semesta.

“Pada hari Ulang tahun Korps Infanteri  ke 70 ini,  saya harapkan kepada seluruh prajurit TNI-AD untuk terus meningkatkan kemampuan dalam berlatih, profesional dalam bertindak dan dapat mengabdi serta membangun masyarakat”, ujar Danpussenif.

Pada pelaksanan perlombaan Peleton Beranting Kodam XVI/Pattimura Tahun 2018 tersebut, keluar sebagai juara 1, Kompi Senapan B Yonif Raider 733/Masariku dengan Point 918, Juara 2, Kompi A 731/Kabaresi dengan point 916 dan Juara 3, Kompi Bantuan Yonif Raider 733/Masariku dengan Poin 915. Untuk peleton pengantar, juara 1, Lantamal IX/Ambon dengan Poin 860 dan Juara 2,  Shabara Polda Maluku dengan Point 820.

Turut hadir pada kegiatan tersebut,  Kasdam XVI/Pattimura Brigjen TNI Asep Setia Gunawan, S.I.P., Irdam XVI/Pattimura Kolonel Arh Karev Marpaung, Danrem 151/Binaya Kolonel Inf Hartono, Para Kabalak dan Dansat jajaran Kodam XVI/Pattimura, Danbrigif 27/Nusa Ina Kolonel Inf Mustakim, Dir Sabhara Polda Maluku Kombes Pol Irwan. (Pendam16)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel