-->

Yohanes Ayer Ikut Aksi Penanaman Pohon Hari Lingkungan Hidup

BIAK, LELEMUKU.COM – Dalam rangka Hari Lingkungan Hidup dan Hari Sejuta Pohon Sedunia maka aksi penanaman pohon dilakukan bersama oleh Kepala Distrik Yendidori Yohanes Ayer dan Kapolsek Yendidori Iptu. M. Bagus Irianto pada halaman kantor masing-masing, Jumat (10/01/2020).

Aksi penanaman ini menjadi bagian kepedulian kita terhadap lingkungan sekitar sekaligus mengajarkan kita bagaimana merawat lingkungan tetap asri, hijau dan tertata dengan baik, demikian penjelasan Ka. Distrik Yendidori Yohanes Ayer saat ditemui.

Yohanes akui bahwa perlunya kesadaran bersama yang dimulai dari hal-hal kecil pasti dengan sendirinya mampu melakukan hal besar yang berdampak bagi kepentingan banyak orang.

Aksi ini dilakukan oleh sejumlah pejabat yang hadir di antaranya, mewakili Danramil 1708-01 Biak Kota Serka Yacob Apiem, Staf dan Bhabinkamtibmas Polsek Yendidori, Bhabinsa dan Staf Distrik Yendidori yang diawali dengan apel pada kantor distrik maupun di Mapolsek Yendidori. (HumasBiakNumfor)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel