Bintan Radhita Sajikan Singel 'Bila Mana Nanti' Dari Pengalaman Pribadi
Pada
Wednesday, December 9, 2020
Edit
JAKARTA, LELEMUKU.COM - Bintan Radhita adalah perempuan kelahiran Bandung Musisi, Penulis Lagu, dan Influencer yang sejak kecil bermimpi menjadi penyanyi profesional. Berawal dari hobinya mengcover lagu di laman Instagram dan YouTubenya, ia berharap dapat mengembangkan kemampuan vokalnya serta berinteraksi dengan pendengarnya.
Pada tahun 2018, ia telah merilis 2 buah lagu, kini ia memilih untuk menulis lagunya sendiri berdasarkan pengalaman pribadinya agar pesan yang ingin ia sampaikan dapat dirasakan juga oleh pendengarnya.
"Bila Mana Nanti menceritakan tentang kesedihan yang mendalam karena berakhirnya hubungan cinta atas keputusan satu pihak yang pernah ia alami, dimana kesalahan yang ia perbuat tidak dapat diterima oleh pasangannya. Kata maaf dan penyesalan yang ia tuturkan ternyata tidak mampu mengembalikan segalanya sehingga ia harus rela melepas walau hatinya tidak ingin berpisah,"jelas Bintan.
Setelah itu Bintan sadar, bahwa ia tak bisa selamanya seperti itu dan harus kembali menjalani hidup yang bahagia, akhirnya ia meluapkan kesedihannya melalui sebuah lagu yang akan rilis pada Bulan November. Uniknya, lagu ini dibawakan dengan tema yang berbahagia, sebab ia ingin membangun kembali semangatnya untuk bahagia.
"Akhir kata kami ucapkan terimakasih atas perhatianya dan dukungan ya selama ini, Besar harapan kami semoga debut Bintan Radhita ini bisa diterima oleh penikmat Musik, tentunya itu tidak akan terwujud tanpa adanya dukungan dari Rekan Rekan Media yang kami hormati. Semoga rekan rekan media juga terus bisa jaga Kesehatan, tentunya Stay Safe, Positive, & Happy. Dan semoga situasi yang terjadi saat ini lekas pulih sehingga kita bisa berakivitas sedia kala,"ucap dia. (Tembang)